- Yaman mengaku tak segan melakukan penyerangan penuh terhadap pendudukan Israel. Serangan disebut akan pecah jika rezim Zionis melanjutkan agresinya di Jalur Gaza. Ancaman ini menyusul pernyataan ketua Dewan Politik Tertinggi Yaman, Mahdi al-Mashat pada Rabu (29/11/2023). Al-Mashat memperingatkan bahwa setiap eskalasi Amerika tidak akan menghalangi Yaman dari posisi prinsipnya terhadap Palestina. Hal yang sama juga diungkapkan oleh juru bicara Angkatan Bersenjata Yaman, Brigadir Jenderal Yahya Saree. Ia menekankan bahwa militer Yaman tidak akan ragu untuk memperluas cakupan konfrontasinya melawan pendudukan Israel. Mereka akan menargetkan sasaran-sasaran yang tidak diantisipasi Israel di darat dan di laut. Media Israel telah berulang kali mengakui bahwa Yaman merupakan ancaman strategis bagi Israel karena lokasi geografisnya. Sebelumnya, 10 ribu tentara Houthi disebut berbondong-bondong menuju perbatasan Israel. Aksi ini dilakukan karena Israel melanggar gencatan senjata dengan Hamas. Berita menarik lainnya : DETIK-DETIK Rakyat Palestina Bakar Kendaraan Tempur Israel di Beitunia dengan Bom Molotov! : HAMAS Marah Besar Tepi Barat Diserang IDF, Gantian Bombardir Yerusalem Buat IDF dan Warga Kabur! : #hamas #israel #palestine
Hide player controls
Hide resume playing